Tags
MENGENAL BUBUR TRADISIONAL NUSANTAR
Content Language : Indonesian
Puji dan syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena rahmat dan karunia-Nya, buku Mengenal Bubur Tradisional Nusantara dapat terselesaikan tepat pada waktunya. Penulis merasa bangga dapat menjadi bagian dari Gerakan Literasi Nasional 2018 yang dicanangkan oleh Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Dalam buku ini penulis membahas lebih dari dua puluh bubur tradisional nusantara. Di antaranya ada bubur ase dari Betawi, bubur bassang dari Makassar, bubur kampiun dari Padang, dan bubur sagu ubi dari Maluku. Buku ini masih jauh dari sempurna. Masih banyak bubur tradisional yang belum dibahas dalam buku ini. Namun, penulis berharap melalui buku ini bisa menambah wawasan peserta didik tentang kuliner Indonesia, Sekapur Sirih Penulis viii Mengenal Bubur Tradisional Nusantara khususnya bubur tradisional nusantara. Selain itu, semoga peserta didik dapat mengenali bubur tradisional khas daerahnya sendiri. Penulis mengucapkan terima kasih kepada Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa yang telah melibatkan penulis dalam penulisan buku bahan bacaan Gerakan Literasi Nasional 2018. Semoga buku ini dapat menambah khazanah pengetahuan peserta didik akan kekayaan kuliner Indonesia.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.