Tags
BINATANG DALAM PERIBAHASA ACEH
Content Language : Indonesian
Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Allah Swt. atas nikmat dan kurnia-Nya, penulis dapat menyelesaikan penyusunan buku yang berjudul “Binatang dalam Peribahasa Aceh”. Selawat dan salam tidak lupa penulis sampaikan kepada Nabi Muhammad Saw. yang telah membawa kita sebagai umatnya ke alam yang penuh ilmu pengetahuan. Buku ini merupakan inti sari hasil penelitian yang sudah penulis lakukan pada tahun 2013 pada Lembaga Penelitian Universitas Syiah Kuala. Terdapat 48 peribahasa yang disajikan dalam buku ini. Peribahasa tersebut merupakan representasi ungkapan yang sering digunakan oleh masyarakat Aceh dalam berkomunikasi, khususnya komunikasi lisan. Secara tertulis, belum ada bahan bacaan yang tersedia secara terperinci berkaitan dengan peribahasa Aceh ini. Oleh karena itu, buku ini dipandang sangat penting untuk dijadikan bahan pendukung bagi siswa dalam mempelajari bahasa dan sastra Aceh sebagai salah satu kearifan lokal di Aceh. Terwujudnya buku ini tidak terlepas dari kontribusi berbagai pihak. Untuk itu, penulis mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak dimaksud. Pertama, ucapan terima kasih penulis sampaikan kepada pihak Lembaga Penelitian Universitas Syiah Kuala yang telah memberikan kesempatan kepada penulis meneliti masalah peribahasa Aceh ini sehingga penelitian ini dapat dikembangkan menjadi bahan bacaan bagi siswa di sekolah dasar. vi Binatang dalam Peribahasa Aceh Selanjutnya, ucapan terima kasih juga penulis sampaikan kepada Ketua Program Studi Magister Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Program Pascasarjana, Universitas Syiah Kuala, Dr. Rajab Bahry, M.Pd. yang telah meninjau substansi rancangan karya ini. Kemudian, ucapan terima kasih tidak lupa penulis sampaikan kepada kolega penulis, Muhammad Iqbal, S.Pd., S.H., M.Hum. yang telah bersedia menelaah karya ini dengan cermat. Kecuali itu, ucapan terima kasih sepatutnya penulis sampaikan kepada Tim Bina Karya Akademika; Rahmad Nuthihar, S.Pd., dan Muhammad Rifki, S.Pd. yang telah mendesain dan mengatak karya ini. Terakhir, penulis ucapkan terima kasih kepada Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa yang telah memberi kesempatan kepada saya untuk menulis karya ini dan telah meluangkan waktu untuk meninjau dan menyeleksi karya ini. Tak ada gading yang tak retak. Demikian juga buku ini, mungkin masih terdapat kekurangan di sana sini. Untuk itu, saran dan kritikan demi memaksimalkan buku ini, baik substansi maupun tampilannya, dengan senang hati dan lapang dada penulis terima. Semoga buku yang sederhana ini bermanfaat bagi pembaca, khususnya siswa di sekolah dasar.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.