Badan Pengembangan Bahasa dan Perbukuan
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan
835 views

Tags

cerita rakyatglnkisah bumbu rempah-rempah

KISAH BUMBU REMPAH-REMPAH


  19 Aug 2019 - 01:56 pm (6 year ago)
  Content Language : Indonesian
   
Category  : Education

Suatu waktu, penulis bertemu dengan tim kecil yang membahas perencanaan riset yang berhubungan dengan rempah-rempah dari sudut pandang tradisi lisan. Beberapa hari sejak pagi, siang, hingga malam, kami berdiskusi intensif membaca beberapa literatur sejarah. Kisah-kisah yang didongengkan buku-buku tersebut membuat penulis terentak-entak. Ketika logika dan perasaan penulis masih teraduk-aduk pada seputar kisah-kisah tersebut, terbawa mimpi, penulis membaca pengumuman penulisan bacaan anak untuk gerakan literasi nasional. Tidak bisa tidak, kegelisahan tersebut harus dituangkan! Anak-anak akan sangat baik membaca kisah-kisah tersebut untuk menggugah emosi mereka; kebanggaan sekaligus empati atas kesedihan di balik kisah bumbu rempah yang mereka makan sehari-hari. Makanan tidak hanya soal kenikmatan lidah, atau kesehatan tubuh. Makanan yang terhidang di depan mata kita, yang mungkin kita kunyah tidak lebih dari lima menit memiliki kisah panjang dalam sejarah umat manusia di dunia. Kisah para petani rempah yang bernasib sedih, para bangsawan Mesir dan Roma yang demi keagungan vi yang abadi mengawetkan mayat dengan rempah, gaya hidup masyarakat, penjelajahan yang mengelilingi dunia demi mendapatkan rempah, munculya penjajahan serta perlawanan terhadap penjajahan. Semoga buku yang dikemas dengan sebuah kompetisi menyajikan makanan dan pengetahuan ini dapat dinikmati adik-adik. Semoga buku ini menggugah kesadaran tentang pengetahuan sejarah dan mengolah makanan. Akhirnya, penulis mengucapkan terima kasih kepada Panitia Gerakan Literasi Nasional yang telah memberi kesempatan untuk menghadirkan buku ini. Selamat menikmati!